INI CATATAN


Judul tulisan ini agak aneh dan kurang (Tidak)  menarik perhatian untuk dibaca. "Ini Catatan" bisa menjadi sebuah nada peringatan bila dibelakanya diikuti oleh subyek. Namun ada hal lain yang hendak diungkapkan dalam judul itu. Dalam dan melaluinya; ada hal lain yang menjadi pesan verbal untuk setiap  demonstrasi yang lahir dari alam pikiran yang sudah, Kini, Sedang dan akan berlangsung.


Mungkin sebagian kecil atau kebanyakan diantara kita yang cukup pandai menjadi penasehat yang kadang-kadang sedikit lupa menoleh ke belakang; atau mungkin juga prihal menoleh ke belakang itu sengaja dikaburkan sebab kini ia tidak penting lagi.

Ini Catatan: sebuah judul aneh yang mungkin membuat pembaca secara spontan melontarkan cercaan; apalagi bila dikaitkan dengan Tidak Menoleh Ke Belakang. Penulis ARSIP mengangkatnya sebagai sebuah ikhtisar entah itu batu sandungan atau loncatan.



Bila ia bertalian dengan sebelum loncatan (pada tulisan di atas),  maka belajar dari sebuah kekeliruan (kesalahan) tidak menghantar orang pada kemerdekaan sejati; sebab baik kekeliruan atau yang berhubungan dengannya bukanlah materi yang mesti dipelajari. 
Bila ingin tiba pada kemerdekaan sejati, ia mesti diperbaiki sebab perbaikan itu menjadi batu loncatan menuju pesan kalimat berwarna merah di atas.

Ini Catatan antara batu sandungan (atau subyeksebagai batu sandungan) dan batu loncatan (subyeksebagai batu loncatan), mesti menjadi sebuah catatan yang amat perlu disampaikan secara terus terang. Keduanya menjadi materi kisah perjalanan kita dalam dan bersama orang lain.

Post a Comment

0 Comments